Info Penting Belum Menyelesaikan Pendaftaran Kurikulum Merdeka
Perlu diketahui bahwa Anda tidak akan mendapat notifikasi atau pemberitahuan lebih lanjut jika kendala Anda selesai dicek. Oleh karena itu, harap cek secara mandiri perangkat Anda secara berkala (1x sehari) dengan langkah-langkah berikut:
1. Hapus riwayat internet pada perangkat Anda
2. Login kembali ke Platform Merdeka Mengajar
Coba daftar kembali dengan klik Mulai Pendaftaran atau Lakukan Refleksi. Jika lulus pemeriksaan, maka Anda dapat melakukan pendaftaran.
Namun, Jika setelah 25 April, Anda (yang sudah mengajukan akses sebelum 14 April) masih belum bisa melakukan pendaftaran, silakan lakukan langkah-langkah berikut:
Pastikan Anda menggunakan aplikasi Merdeka Mengajar minimal versi 1.25.0 bagi Anda yang menggunakan gawai Android (Lihat cara update versi pada tanya jawab di bawah halaman ini) atau dapat melalui web https://guru.kemdikbud.go.id/pendaftaran-ikm bagi Anda yang menggunakan iOS atau laptop
1. Hapus riwayat internet Anda
2. Masuk/login kembali ke platform Merdeka Mengajar
Post a Comment for "Info Penting Belum Menyelesaikan Pendaftaran Kurikulum Merdeka"
Terimakasih. saran dan kritik. salam LED Sulbar
Post a Comment